Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Menjaga Keamanan BRILink Mobile

Aflahsentosa.com - Menjaga Keamanan BRILink Mobile. Pada postingan yang lalu, aflahsentosa.com sudah berbagi mengenai Kelebihan dan Kekurangan Menggunakan Aplikasi BRILink Mobile. Dan pada postingan kali ini, aflahsentosa.com kembali berbagi masih mengenai seputar BRILink Mobile yaitu tips cara menjaga keamanan BRILink Mobile. Sehubungan masih adanya tindak kejahatan cyber yang bisa mengakibatkan kerugian secara finansial, maka dari perlu di waspadai apabila ada aktifitas yang mencurigakan baik itu melalui telepon atau sms atau whatssapp yang mengatasnamakan dari pihak bank yang menghubungi anda minta menyebutkan username, pin atau nomor kartu ATM 16 digit yang tertera pada kartu ATM dengan alasan apapun.

Cara Menjaga Keamanan BRILink Mobile

Agar terhindar dari tindak penipuan / kejahatan cyber, yaitu dengan menjaga keamanan BRILink Mobile, yang bisa Anda lakukan hal-hal sebagai berikut :

1. Selalu menjaga username dan password BRILink Mobile Anda. Jangan sampai username dan password BRILink Anda mudah dikenali atau ditebak oleh orang lain.

2. Akun BRILink Mobile Anda bersifat rahasia dan menjadi tanggung jawab pemiliknya. Jangan sampai diserah terimakan atau dipinjamkan ke orang lain.

3. Gantilah password secara berkala (mingguan/bulanan) atau setiap merasa terdapat hal yang mencurigakan atau tidak merasa aman.

4. Perlu juga tingkatkan kewaspadaan terhadap nasabah yang mencurigakan / asing / tidak di kenal.

5. Aktifkan layanan SMS notifikasi untuk membantu Anda mengetahui transaksi yang sedang terjadi.

Demikian diantaranya hal-hal yang perlu diperhatikan untuk menjaga keamanan BRILink Mobile, untuk menghindari dari tindak kejahatan penipuan / cyber yang bisa mengakibatkan kerugian. Semoga tips di atas bisa membantu Anda semua sebagai Agen BRILink yang menggunakan aplikasi BRILink Mobile. Semoga Bermanfaat. Aamiin

Posting Komentar untuk "Menjaga Keamanan BRILink Mobile"