Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Persamaan IC Vertikal TDA 8179S

Aflahsentosa.com - Persamaan IC Vertical TDA 8179S. Hallo apa kabar sobat semua...? Semua lagi yang terbaik dan selalu dalam lindungan-Nya. Aamiin. Bagi sobat tuser, khususnya tukang servis televisi sudah pasti tahu dan mengenal komponen-komponen elektronika, di antaranya IC vertical. IC vertical ini sangat berperan penting dalam rangkaian TV, khusunya TV tabung. karena apabila IC vertical ini mengalami gangguan atau error / rusak bisa menyebabkan layar tidak bisa menampilkan gambar, layar akan gelap atau hanya ada sinar garis melintang.

Bagi sobat tukang servis TV maupun sobat yang hobby elektronika yang sedang belajar servis TV, apabila menjumpai kerusakan TV khususnya kerusakan pada bagian vertikal yaitu IC vertikal  dan berdasarkan pengecekan kebetulan kerusakan pada bagian vertikal dan yang rusak IC Vertikalnya dengan nomor seri IC Vertikal TDA 8179S tentunya harus mencari pengganti IC vertikalnya agar TV bisa kembali normal, bisa membuka layar tv sehingga bisa menampilkan gambar dengan baik. Tetapi apabila sobat tidak mendapatkan IC yang nomor serinya sesuai dengan yang aslinya, tentunya sobat harus mencari nomor persamaan IC vertical agar pekerjaan servis tv bisa cepat selesai dan tidak menunggu lama, jadi bisa mengerjakan pekerjaan servis TV yang lainnya. IC TDA 8179S ini mempunyai 7 pin kaki yaitu, 4 pin kaki pada bagian depan dan 3 pin kaki di belakang, seperti gambar di bawah ini :

Persamaan IC Vertikal TDA 8179S

Berikut ini beberapa persamaan IC Vertikal TDA 8179S yang bisa sobat gunakan untuk mengganti IC Vertikal TDA 8179S yang rusak :

TDA 8179S
LA 78040
LA 78141

Demikian yang bisa aflahsentosa.com bagikan mengenai persamaan TDA 8179S. Semoga bisa menjadi referensi bagi sobat tuser, khususnya tukang servis TV yang sedang mencari persamaan IC Vertikal TDA 8179S. Semoga bermanfaat. Aamiin.

Posting Komentar untuk "Persamaan IC Vertikal TDA 8179S"